Sebenarnya saya bingung memberi judul artikel ini, tapi mudah-mudahan saja judul di atas cukup mewakili artikel yang saya buat kali ini. Artikel ini sebenarnya adalah jawaban dari koment pengunjung blog ini, begini koment beliau Agan admin.. ada gak file appx untuk 14 Aplikasi default windows 8 seperti Berita, Maps dll... kalo ada mohon dishare donk..
kalo pun ngak bagaimana ya caranya mencari atau menjadikan file aplikasi Win8 yang sudah terinstal di laptop kita, lalu kita ubah ke file .appx satu persatu. Soalnya untuk aplikasi default win 8 kan sudah terinstal bagaimana mau download lagi untuk mendapatkan file .appx nya dengan menggunakan aplikasi pihak ke-3 seperti fidler atau semacamnya.
mohon bantuannya admin. Thank's".
Nah, sebelumnya saya sama sekali tidak terpikir untuk membuat artikel ini, karena buat saya mudah banget karena tentunya tidak ada bedanya dengan langkah untuk mendownload sebagian besar file yang telah saya share di blog ini.
Mungkin disebabkan ketidak-sengajaan kita menghapus aplikasi tersebut, bisa juga pada awalnya tidak membutuhkan lalu ketika ingin memakainya terlanjur dihapus.
Ok kita mulai saja langkahnya.
1. Pilih salah satu dari aplikasi yang akan kita ambil appx-nya. Sebagai contoh saya pilih "Photos". Klik kanan pada tile aplikasi tersebut lalu pilih UNINSTALL. Dalam hal ini kita bisa saja memilih lebih dari satu karena langkah ini hanya bertujuan meng-uninstall/menghapus aplikasi tersebut.
2. Masuk ke Windows Store, klik kanan pada area kosong layar store untuk menampilkan layar Your Apps
3. Pada jendela berikutnya pilih aplikasi yang akan diambil appxnya (dalam hal ini Photos), lalu tekan install
4. Tunggu sampai benar-benar terdownload, lalu dipause saja sebelum selesai terdownload.
5. Berikutnya adalah langkah pengambilan appxnya, langsung saja pindah ke layar desktop gunakan token ekstraktor untuk mengambil file appxnya.( Untuk langkahnya sudah saya jelaskan pada artikel saya terdahulu).
Demikian artikel saya kali ini, semoga bermanfaat, dan saya minta maaf tidak share aplikasi bawaan tersebut.
.
Sunday, July 7, 2013
Menyimpan file .appx dari Aplikasi bawaan Windows 8
Jika berkenan, mohon bantuannya untuk memberi vote Google + untuk halaman ini dengan cara mengklik tombol G+ di samping. Jika akun Google anda sedang login, hanya dengan sekali klik voting sudah selesai. Terima kasih atas bantuannya.
Artikel Terkait
Cara Agar Aplikasi/Game Trial download di Windows Store jadi Full Windows 8 dengan segala hal baru yang dibawanya tentu saja berusaha melindungi segala apa yang dibawanya agar terhindar dari yang namanya pembajakan ... selengkapnya
Sedikit Pengaturan Tampilan Pada Windows 8.1Dengan dirilisnya Windows 8.1 preview , Microsoft telah memperbaiki antarmuka dari Windows 8, juga membersihkan beberapa sudut OS yang kasar da ... selengkapnya
Download Aplikasi Windows 8 "Wp Ringtone Maker" Buat Anda yang ingin membuat ringtone sederhana dari lagu/suara dengan format mp3, mungkin aplikasi ini bisa dijadikan alternatif, memang terus t ... selengkapnya
Download Game Windows 8 "Crash Course GO!" Game lagi nih... memang, tidak banyak software yang bisa dijadikan pilihan untuk di download. Kebanyakan memang dari jenis game. Lebih banyak pul ... selengkapnya
Cara Merubah gambar Tile/Ubin Windows 8 Mengganti atau merubah gambar pada ubin start metro mungkin banyak sebagian orang tidak ada gunanya, apalagi jika menggantinya malah menyulitkan ... selengkapnya
Template oleh Blog SEO Ricky - Support eva fashion store